Justin Bieber mengaku sulit menjadi panutan bagi anak muda di seluruh dunia. Padahal, kekasih Selena Gomez itu merasa banyak melakukan kesalahan dalam hidupnya.
Karir Justin memang tak semulus yang dibayangkan orang. Penyanyi asal Kanada ini juga pernah merasakan kegagalan dan dihantui penyesalan masa lalu.
"Kau tahu, banyak orang yang melihatku dan aku tidak selalu menjadi sempurna," kata Justin seperti dikutip Digitalspy, Kamis (3/5).
"Di penghujung umurku yang ke-18, kadang-kadang Anda harus membuat keputusan yang buruk untuk belajar dari mereka," sambungnya.
Penyanyi yang dianggap menghina kualitas studio rekaman di Indonesia ini berharap tetap menjadi orang yang rendah hati. Karena itulah, pelantun "Baby" ini lebih selektif memilih berteman.
"Aku pikir ini tentang siapa orang yang di keliling Anda, dan menjaga semua orang baik di dekat Anda," tutupnya.
0 komentar:
Posting Komentar